Hai, hari ini saya mau mereview
buku ah, baru pertama kali loh di blog ini. Hal yang pertama membuat saya
tertarik tentang buku yang ditulis oleh Fadhillah Akbar terbitan Pro-U Media,
adalah judulnya yaitu Be The Best Wife.
Buku-buku tentang parenthing dan
peran sebagai istri selalu membuat tertarik untuk membelinya, tanpa melihat
daftar isinya. Pun begitu dengan buku ini, dari judul saja sudah membuat saya
penasaran tentang apa saja isinya dan bagaimana menjadi istri yang baik.
Setelah saya buka, buku yang
terdiri dari 195 halaman ini dibuka dengan kata pengantar dari penulisnya yang
menyapa dengan “Assalamu’alaikum cantik”, wah perasaan baru kali ini deh ada
penulis yang menyambut pembacanya dengan pujian, biasanya hanya salam saja.
Lanjut keisinya, isi buku ini
ternyata diluar perkiraan saya yang hanya akan membahas tugas seorang istri
dalam menjalankan perannya dalam rumah tangga, tetapi ternyata dibahas juga bagaimana
kita sebagai perempuan yang tentunya belum menikah, untuk bisa memantaskan diri agar mendapat
jodoh yang baik karena wanita yang baik untuk laki-laki yang baik dan begitupun
sebaliknya wanita yang keji juga untuk laki-laki yang keji.
Setelah memantaskan diri, dibuku
ini pun dibahas bagaimana mengenal diri sendiri, membuat sebuah proposal
pernikahan sampai dengan tahapan-tahapan yang harus dilalui sebelum yakin dan
memutuskan berlanjut ke pelaminan.
Nah, selanjutnya adalah tahapan
awal dalam menjalani penikahan dan mengarungi samudra kehidupan hanya berdua.
Kehidupan pasca menikah pun
dibahas walaupun secara singkat dan padat tentang bagaimana bergaul dengan
keluarga dan masyarakat. Peran kita sebagai ibu pun dibahas dari mulai
persiapan hamil, menjalani kehamilan, dan melahirkan. Tidak sampai disitu saja
buku ini pun membahas bagaimana merawat anak dan tentang tumbuh kembangnya.
Pembahasan tentang anak pun dilengkapi resep MPASI untuk bayi lengkap dengan
tahapannya.
Di pembahasan akhir buku ini ada
yang menarik yaitu dibahas tentang peran kita sebagai istri dari mengelola
keuangan sampai bagaimana menyusun menu harian berikut contoh tabelnya serta
pengetahuan tentang gizi untuk keluarga.
Walaupun, buku ini tidak terlalu
tebal tapi cukup padat berisi ilmu-ilmu tentang persiapan seorang perempuan
sebelum menikah sampai dengan menjadi seorang istri dan ibu. Namun, belum
membahas secara rinci bagaimana menjadi istri yang baik atau Be The Best wife
sesuai judulnya.
#RamadhanInspiratif
#Challenge
#Aksara
#Day16
Tidak ada komentar:
Posting Komentar